Tujuan Penerjemahan

Sebenarnya tujuan penerjemahan mungkin bervariasi, tergantung sang penerjemah itu sendiri, apakah sekedar melayani seorang pelanggan atau lebih jauh lagi memberikan sumbangsih tentang isi dari terjemahan itu sendiri. Namun, disini saya tidak akan menjelaskan tentang ihwal tujuan penerjemahan dari sudut pandang seorang penerjemah, sebab segala postingan tentang bahasa, termasuk mengenai translation ini dimaksudkan agar bisa berbagi referensi tentang apa saja yang berhubungan dengan teori terjemahan. Oke langsung saja, menurut Peter Newmark (1991:57-58), seorang professor yang sudah lama buku-bukunya diajarkan di berbagai Universitas di dunia, termasuk Indonesia ini, menjelaskan tentang lima tujuan penerjemahan yaitu:

1.   Untuk memberikan sumbangsih tentang pengetahuan dan keserasian antar komunitas dan grup berbahasa.
2.   Untuk mempromosikan informasi dan teknologi, khususnya bagi Negara ketiga dan keempat (maksudnya Negara yang bahasanya tidak serumpun)
3.   Untuk menjelaskan budaya etnis dan perbedaan-perbedaanya agar tidak terkontaminasi.
4.   Untuk menjadikan karya-karya tentang nilai-nilai religious yang suci, nilai artistic dalam dunia seni dan kemanusiaan, seperti halnya karya ilmiah, agar bisa terjangkau di seluruh penjuru dunia.
5.   Untuk memfasilitasi pembelajaran bahasa asing.

Jika dilihat diatas, mungkin tidak ada satupun tujuan terjemahan yang merugikan client, oleh sebab itu kegiatan menerjemahkan dengan tujuan-tujuan yang sangat bermanfaat seperti disebut diatas seharusnya mendapatkan pahala dari Tuhan YME.

Begitulah sekiranya apa yang saya tangkap dari penjelasan Newmark, teks aslinya berbahasa inggris bisa dibaca di sini, saya terjemahkan semampu saya. Meskipun agak kurang idiomatik, namun setidaknya tulisan ini bisa bermanfaat untuk semua.

Referensi


Newmark, Peter. 1993. Paragraph on Translation. Clevedon: Multilingual Matters.

Belum ada Komentar untuk "Tujuan Penerjemahan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel